Pemkab Kaur Melalui Baznas Salurkan Bantuan Kepada Warga Korban Meninggal Akibat terseret Banjir

Kaur – Berita Bengkulu,Pemerintah daerah Kabupaten Kaur melalui BAZNAS Kaur telah menggelar penyaluran bantuan uang sebesar Rp 3000.000,- kepada warga Tanjung Betung I Kecamatan Kaur Utara Kabupaten Kaur.

Bantuan ini merupakan bukti kepedulian Pemda Kaur terhadap keluarga Almarhum Witro Yulianyah (25) yang meninggal terseret sungai Sambat di perkebunan Batu Cagak Kecamatan Maje beberapa hari lalu.

Kami sangat perihatin terhadap nasip almarhum Witro Yuliansyah yang terseret sungai hingga 4 hari malam baru di ketemukan pihak keluarga dan tim Basarnas Bengkulu. Ucap ketua BAZNAS Kaur H.Muhammad Nasir saat di hubungi awak media belum lama ini, Kamis (29/2/24).

Selain itu, H.Muhammad Nasir mengajak keluarga Almarhum beserta masyarakat Kaur untuk mendoakan Almarhum Witro Yuliansyah agar di ampuni segala dosa-dosanya hingga pada akhirnya akan menjadi penghuni Surganya Allah,SWT. Katanya saat memberikan santunan tersebut.

Iya. Memang benar Baznas Kaur telah memberikan santunan berupa uang kepada keluarga Witro Yuliansyah yang meninggal akibat terseret sungai di perkebun Batu Cagak beberpa hari lalu.

Saya atas nama pemerintah desa sekaligus mewakili pihak keluarga Almarhum mengucapkan terima kasih kepada Baznas yang sudah memberikan santunan tersebut.

Atas bantuan ini kami akan selalu mengiringi doa kepada Allah,SWT agar Baznas Kaur selalu maju dan menjadi panutan bagi masyarakat Kabupaten Kaur, kata Kepala Desa Tanjung Betung I Irhanadi.(ns)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *