Polres Mukomuko Kawal Kedatangan Komisioner KPU Pusat Di Mukomuko.

Mukomuko_Seduai jadwal siang hari ini, Kamis 25 Januari 2024, Komisioner KPU RI Parsadaan Harahap berkunjung ke Kabupaten Mukomuko dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja berkaitan dengan persiapan Pemilu di Kabupaten Mukomuko pada Februari 2024 nanti. Dengan adanya kunjungan kerja Komisioner KPU RI tersebut, Kapolres Mukomuko AKBP Yana Supriatna,S.I.K,M.Si., mengerahkan sejumlah personel untuk melakukan pengawalan dan pengamanan kegiatan Komisioner KPU RI tersebut selama di Mukomuko.

Kegiatan Pengawalan tersebut sebagai bentuk Pelayanan kepolisian yang dilakukan kepada komisioner KPU untuk antisipasi hal yang tidak diinginkan serta kelancaran aktivitas ke tempat lainnya.

Kapolres Mukomuko AKBP Yana Supriatna, S. I. K, M. Si menyebutkan bahwa kegiatan pengawalan dan pengamanan ini dilaksanakan sebagai bentuk upaya mendukung kelancaran rangkaian tahapan pemilu di Kabupaten Mukomuko.

“Kami siap bekerjasama dan selalu berkoordinasi dengan kantor KPU Mukomuko terkait tugas pokok fungsi (tupoksi) satgas OMB 2024 yaitu memberikan bantuan pengawalan jika dibutuhkan pihak penyelenggara KPU guna kecepatan dan kelancaran dijalan dan pelaksanaan tugas KPU sebagai penyelenggara Pemilu bisa maksimal dan tidak ada kendala. Semoga tahapan pemilu 2024 kali ini berjalan baik sesuai rencana,” Terang Kapolres Mukomuko AKBP Yana Supriatna, S. I. K, M. Si.[rls-Debi F]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *