Elmadani.id | Bengkulu Selatan_Bhabinkamtibmas Aipda Ninoy Aduhai Putra sambang polsanak (polisi sahabat anak) di Sekolah Dasar desa Padang Niur Kecamatan Kota Manna Bengkulu Selatan. Senin (27/2/23) Siang.
Bhabinkamtibmas Polsek Kota Manna Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu Aipda Ninoy Aduhai Putra, menyambangi pelajar Sekolah Dasar Desa Niur kecamatan Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan, sekitar pukul 09.00 WIB, Senin , 27 Februari 2023. Kehadiran Bhabinkamtibmas Aipda Ninoy Aduhai Putra ke wilayah binaannya yaitu Sekolah Dasar sangat memberi nilai positif bagi anak-anak karena sudah dapat berinteraksi dengan Bhabinkamtibmas tanpa adanya rasa malu dan takut.
Polisi sahabat anak merupakan suatu kegiatan yang dilakukan Anggota Bhabinkamtibmas sebagai upaya mendekatkan dan memperkenalkan sejak dini sosok Polisi kepada warga masyarakat khususnya anak-anak yang ada diwilayahnya, sehingga kelak ketika tumbuh dewasa tidak ada lagi kesan takut terhadap sosok Polisi melainkan dapat menjadi mitra dari Polisi untuk menjaga kondusifitas kamtibmas .
Dengan kegiatan Sambang, bertemu anak-anak sekolah paud ini dengan harapan Polisi dapat di kenal masyarakat bukan ditakuti anak namun sebaliknya Polisi adalah Sahabat Anak, selalu dekat dengan anak dalam rangka merubah karakter yang dimulai dari usia dini dan diperkenalkan bahwa Polisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Lebih lanjut Bhabinkamtimas Aipda Ninoy Aduhai Putra mengatakan
1.Selalu giat belajar serta Harus patuh dan tidak melawan orang tua dan guru.
- Agar selalu waspada terhadap orang yg baru di kenal serta menceritakan kepada orang tua guna mencegah hal-hal yang tidak di inginkan.
- Pada saat menyeberang jalan selalu waspada.
- Memberikan motivasi agar belajar yang rajin dan sungguh-sungguh sehingga tercapai cita-cita.[Ali S]